Cerita di akhir semester pertama

Cuma mau membuat sedikit catatan mengenai semester pertamaku selama 6 bulan terakhir.

Di semester pertama kemarin aku terdampar di kelas 01PDF bersama teman satu SMA ku. Hmm.. cukup sulit bagiku untuk berbaur dengan teman sekelasku hingga saat aku menyelesaikan semester satu ini. Mungkin hal ini memang disebabkan oleh diriku yang tidak mudah bergaul dengan orang lain. Tapi tentu saja aku masih memiliki teman. Hehe. Pertamanya juga ada sedikit kecemasan karena aku berasal dari IPA yang menyebabkan aku harus mempelajari semua mata kuliah mulai dari 0. Tapi ternyata hal itu bisa diatasi.

Soal dosen aku merasa kelasku cukup beruntung karena mendapatkan dosen Pengantar Akuntansi 1 yang menjelaskan materi dengan sangat jelas meskipun menjadi sedikit terlambat dibanding kelas lainnya. Pernah dosenku tidak masuk dan digantikan oleh dosen pengganti. Rasanya benar" tidak ada niat belajar sama sekali karena aku tidak mengerti apa yang diajarkan oleh dosen pengganti tersebut. Sejak saat itu aku merasa benar" beruntung. Pantas saja anak" kelas lain sering mengeluh mengenai soal akuntansi yang susah. Ternyata mungkin seperti itulah dosen mereka mengajarkan mereka.

Mata kuliah yang paling membuatku malas adalah Pengantar Hukum Pajak. Alasannya karena mata kuliah ini dimulai sore hari pada pukul 3.20 dan materi perkuliahan yang cukup membosankan bagiku. Dan rasa malasku semakin menjadi" saat ternyata nilai UTS mata kuliah ini adalah nilai UTS terendahku. Agak sulit bagiku untuk memotivasi diri untuk belajar saat menjelang UAS. Namun rasanya nilai UAS ini akan lebih besar daripada UTS kemarin. Aku sangat berharap seperti itu karena jika tidak maka aku akan lebih malas lagi untuk belajar pajak. Huhuhu.

Sedangkan mata kuliah yang paling kusukai adalah Lab Pengantar Aplikasi Komputer. Entah kenapa aku selalu senang dengan pelajaran yang menggunakan komputer. Jam pelajaran ini terasa cepat dan ruangan yang digunakan sangat dingin. Benar" menyenangkan. Hanya saja aku sebal karena komputernya yang bervirus. Huhuhu.

Lalu kesan pertama soal BiNus rada" ga enak juga sih. Pas pertama" tuh AC na sering banget mati. Udah orang satu kelas tuh banyak, AC na mati pula, jadi na pada kipas" 'n ngedumel deh. Huhuhu. Tapi ternyata itu gara" BiNus belom nambahin listrik sejak diresmiin gedung baru katanya. Jadi masih pake genset dan harus berbagi listrik gitu buat ratusan ruangan. Soal WC juga BiNus rada jorok tuh. Apalagi yang lantai 4 gedung lama.. beuh~ mantab dah itu.

Tempat yang paling enak untuk ngetem di BiNus adalah di perpustakaan kampus Anggrek. Disana AC na sangat dingin pada saat" tertentu. Akupun sampai tidak tahan dan akhirnya keluar. Haha. Biasanya jika ada ujian siang maka aku akan datang lebih pagi dan belajar di perpus. Cuma yang aku kesalkan adalah banyaknya mahasiswa yang berdiskusi di area tenang dengan suara yang cukup keras. Huhuhu. Dan perpus ini butuh sedikit perluasan menurutku. Setidaknya dibuat dua tingkat agar lebih banyak tempat untuk belajar dan agar tidak ada lagi mahasiswa yang duduk" di lantai sambil memakai laptop mereka atau bahkan sambil berdiskusi disana. Hal itu sangat mengganggu karena mereka akan menutup jalan diantara rak" tersebut.

Ohya mengenai foodcourt kampus Anggrek. Saat ini foodcourt sedang direnovasi hingga sekitar bulan Maret atau April tahun ini. Renovasi ini menyebabkan foodcourt dipindah ke area basement yang ajegile panasnya minta ampun dan asap rokok yang mengepul dimana". Huhu. Soal makanan di foodcourt juga tidak ada yang menarik perhatianku secara khusus. Sebenarnya aku lebih memilih makan diluar kampus daripada makan di foodcourt. Biasanya sih yang jadi sasaran itu RM Cakra di samping kampus. Murah dan enak lah, lumayan. Haha.

Soal nilai setelah diselidiki ternyata standart nilai BiNus juga dapat dikatakan tinggi. Dengan nilai B > 74 dan A > 84 bagi saya itu sudah termasuk tinggi. Apalagi dengan beberapa mata kuliah yang minimal harus B untuk bisa lulus. Temanku ada yang mengatakan bahwa nilai B untuk universitasnya adalah 68 dan itu sangat membuatku terkejut. Atau mungkin pelajaran di univ tersebut lebih susah?? kan bisa saja.. hehe..

Sekarang semester dua sudah menanti di depan mata, namun nilai" UAS masih belum keluar. Huhuhu. Cepatlah keluar nilaiku~

Semoga aku dapat lebih baik lagi di semester dua. Sebenarnya aku mempunyai sedikit firasat buruk, tapi doakan saja semuanya berjalan lebih baik daripada sebelumnya. Amin. Hahaha.

0 comments:

 

Design in CSS by TemplateWorld and sponsored by SmashingMagazine
Blogger Template created by Deluxe Templates