Peristiwa 22 Mei

Bingung soal judul? Ada apaan sih di tanggal 22 Mei? Memangnya hari bersejarah apa?? Judul yang cukup menipu bagus, untung bukan 'Tragedi 22 Mei' yang mungkin akan lebih menarik perhatian lagi.. xD

Ada 2 hal yang cukup kuingat jika sudah menyebutkan tanggal hari ini, 22 Mei, yaitu:
  • Hari dimana boyband baru SHINee keluaran SM Entertaiment melakukan debut mereka.
  • Aku kehilangan handphone K500i yang merupakan handphone pertama yang benar" dibelikan untukku, bahkan hingga sampai saat ini sekalipun.
Kedua kejadian tersebut terjadi setahun yang lalu yaitu pada tanggal 22 Mei 2007.

Perlu diketahui bahwa dulu aku tidak terlalu suka atau bisa dikatakan benci pada SHINee karena beberapa hal, yaitu yang pertama karena menurutku wajah mereka biasa" saja sebagai keluaran SM Ent yang sudah mengeluarkan artis" mereka dengan wajah yang sangat tampan dan cantik.Kedua, dengan debutnya mereka maka mereka menunda (dan akhirnya membatalkan) debut girlband baru SM Ent yang direncanakan bernama TOUCHS. Ketiga, karena demi mendownload album debut mereka akhirnya aku pergi ke warnet dan akhirnya handphone milikku raib dalam perjalanan pulang.

Tapi sekarang aku sudah biasa saja dengan SHINee dan bahkan sempat tergila" juga saat menonton reality show mereka. Walaupun itu benar" hanya kesukaan sesaat. Habis masih sering kesal kalau mengingat alasan" yang sudah kusebutkan diatas.. x3

Lalu soal aku kehilanggan handphone ku, sebenarnya bukan hilang melainkan dijambret orang. Ya, aku tahu itu adalah salahku dan kebodohanku sehingga ada orang yang mengincarku. Aku memasukkan handphone dan flashdisk ku ke dalam kantong hape dan kugantungkan di stang sebelah kiri sepeda, dan sial saja saat aku akan berbelok ke kiri di depanku ada becak yang berjalan sangat lambat dan ada motor dari arah berlawanan yang berjalan di arah sebelah kiri. Aku mengira motor tersebut ingin ke pinggir dan berhenti sehinga tidak menaruh curiga pada mereka. Namun tiba" orang yang dibonceng di motor tersebut memegang kantung hape ku dan menariknya hingga talinya putus dan motor tersebut langsung menancap gas untuk kabur. Memang aku sungguh sangat bodoh sehingga tidak meneriaki mereka. Sebelumnya aku sudah melihat sekelilingku dan mendapatkan bahwa keadaan disana sangat sepi sehingga tidak akan ada yang membantuku untuk mengejar mereka. Alhasil saat tiba dirumah aku menangis karena benar" menyesal. T_T

0 comments:

 

Design in CSS by TemplateWorld and sponsored by SmashingMagazine
Blogger Template created by Deluxe Templates